RZNEWS – Pemerintah Kota Dumai resmi membentuk organisasi perangkat daerah baru setingkat Eselon II hasil pemekaran Badan Perencana Pembangunan Daerah Penelitian Pengembangan (Bappeda Litbang), yaitu Badan Riset dan Inovasi Daerah atau Brida.
Menandai mulai difungsikan OPD baru ini, Walikota Dumai H Paisal telah melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Brida Dumai yaitu Erda Sriyani pada Rabu (3/1/24) kemarin bersama ratusan ASN di Lingkup Pemkot Dumai.
Kepala Brida Dumai Erda Sriyani kepada wartawan di Dumai, Kamis mengatakan, pembentukan OPD baru ini berdasarkan Peraturan Walikota Dumai Nomor 83 Tahun 2023 tentang kedudukan, susunan organisasi, tugas dan fungsi serta tata kerja Brida.
Dibentuknya Brida ini juga menjawab kebutuhan di daerah agar lebih fokus melakukan riset dan pengkajian sebuah rencana kebijakan atau produk yang akan dibuat pemerintah.
“Kerja pertama kami karena ini baru banyak yang harus disiapkan, seperti kebutuhan sumber daya manusia, sarana prasarana dan fasilitas perkantoran. Kemudian pembenahan luar dan dalam, serta sosialisasi tugas dan fungsi Brida ini,” kata Erni.
Brida yang terafiliasi dengan Badan Riset dan Inovasi Negara (BRIN) ini memiliki tugas pokok merumuskan inovasi dan terobosan baru untuk kepentingan menunjang peningkatan pelayanan publik.
Disamping itu juga melaksanakan fungsi penelitian, mendorong pengembangan dan penerapan teknologi, peningkatan daya saing dan pembangunan berkelanjutan.
Selanjutnya, bukti komitmen pemerintah daerah dalam menggalang riset dan inovasi sebagai bagian dari strategi pembangunan ekonomi dan sosial di tingkat kabupaten kota.
“Kita bertugas membantu walikota di bidang penelitian dan pengembangan, meliputi, penyusunan kebijakan teknis, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan berdasarkan atas peraturan perundangan berlaku,” ungkap mantan Camat Sei Sembilan Dumai ini.
Walikota Dumai Paisal pada Rabu kemarin melantik 6 kepala OPD dalam rangka memaksimalkan kinerja Pemerintah Kota Dumai di Tahun 2024.
Ialah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Riau Satya Alamsyah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Budi Hasnul dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Agus Gunawan.
Selanjutnya, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Irawan Sukma, Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Erda Sriyani dan Kepala Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang Muhammad Mufarizal.
“Mutasi hal yang biasa karena waktu kami tinggal setahun, dan ingin membuat kabinet yang kuat,” kata Walikota Paisal kepada wartawan.
Dia berharap dengan penambahan OPD baru seperti Brida bisa membantu percepatan kinerja Pemko Dumai maupun pencapaian rencana pembangunan jangka menengah yang baru revisi serta menambah energi baru dalam meningkatkan kinerja. rz