RZNEWS – Sanggar Anak Sholawat Sabilul Amilin (ASSA) Kota Dumai turut peduli bencana banjir dan longsor di Provinsi Sumatera Barat dan berencana akan menggalang donasi bantuan.
Ketua Sanggar ASSA Dumai Dewi Nurmaini mengatakan, kelompok anak sholawat ini akan menggunggah hati dan kepedulian masyarakat untuk menyumbangkan kelebihan rezeki membantu para korban.
“Sabtu malam besok anak Sanggar ASSA akan menampilkan bacaan shalawat di panggung Kampung Kuliner lapangan bukit gelanggang Dumai dan diharap ikut disaksikan walikota agar lebih banyak donasi masyarakat,* kata Dewi, Jumat (24/5/24).
Dijelaskan, penampilan dua puluhan anak shalawat yang merupakan siswa sekolah dasar ini murni untuk menggalang dana, karena hati tergerak untuk mengurangi beban penderitaan para korban bencana Sumbar tersebut.
“Penggalangan dana ini spontan kami lakukan untuk membantu meringankan penderitaan saudara saudara kita yang menjadi korban bencana alam di Sumbar,” sebut Dewi lagi.
Ketua Sanggar ASSA Dumai ini juga menyampaikan belasungkawa mendalam kepada korban dan warga terdampak bencana dan berharap bisa secepatnya membaik dan pulih seperti semula.
“Semoga penampilan anak shalawat besok ini bisa mengumpulkan donasi dari masyarakat dan dapat bermanfaat serta meringankan beban para korban bencana,” ungkap Dewi. rz